Senin, 18 Desember 2017

Resiko Tidur Berlebihan

RESIKO TIDUR BERLEBIHAN


Tidur merupakan suatu keadaan tidak sadar dimana reaksi individu terhadap lingkungan menurun atau hilang dan dapat di bangunkan kembali dengan indra atau rangsangan yang cukup (Asmadi,2008). Tidur yang cukup merupakan hal yang penting dalam kesehatan, akan tetapi tidur berlebihan dapat mengganggu kesehatan tubuh kita.
Penyebab :
  • Hipersomnia, yaitu suatu gangguan yang menyebabkan rasa kantuk berlebihan di siang hari yang biasanya tidak dapat diatasi dengan tidur siang. Penderita hipersomnia biasanya juga mengalami kecemasan , kekurangan tenaga, dan gangguan daya ingat akibat kekurangan tidur dalam waktu lama.
  • Sindrom Tidur Apnea, yaitu suatu gangguan yang menyebabkan seseorang berhenti bernapas sementara saat tidur yang dapat menyebabkan peningkatan kebutuhan tidur.
  • Penyebab lainnya, seperti penggunaan alkohol dan obat-obatan tertentu.
Gangguan kesehatan akibat tidur berlebihan :

  • Nyeri Kepala
    Tidur berlebihan dapat menyebabkan timbulnya nyeri kepala, hal ini berhubugan dengan suatu neurotransmiter pada otak termasuk serotonin. Selain itu orang yang terlalu banyak tidur disiang hari dapat mengganggu waktu tidur di malam hari dan menyebabkan timbulnya nyeri kepala pada pagi hari.
  • Nyeri Pinggang, Punggung
    Tidur terlalu lama dapat menyebabkan timbulnya nyeri pinggang dan punggung.
  • Diabetes
    Terlalu banyak tidur dapat menyebabkan meningkatnya resiko penyakit diabetes.
  • Obesitas
    Terlalu banyak tidur menyebabkan berat badan akan bertambah. orang yang tidur selama 9-10 jam setiap malam, memiliki resiko 21% lebih tinggi untuk mengalami obesitas dalam kurun waktu 6 tahun daripada orang yang hanya tidur 7-8 jam setiap malamnya.
  • Kematian
    Orang yang tidur selama 9-11 jam setiap malamnya memiliki angka kematian yang lebih tinggi daripada orang yang tidur selama 8 jam setiap harinya, dan adanya depresi yang dialami.
Cara mengatasi tidur berlebihan :


  • Lebih banyak berolahraga
    Aktivitas olahraga dapat mensuplai darah di dalam otak bertambah dan tidak membuat mengantuk.
  • Lebih banyak minum air putih
    Air putih dapat membuang racun dalam tubuh dan juga dapat mengurangi rasa tidur yang berlebihan.
  • Membasuh muka dengan air dingin
    Hal ini karena air dingin mempercepat peredaran darah menuju otak dan membuat wajah kembali segar dan tidak mengantuk.
  • Membuat jadwal untuk tidur (mengatur waktu)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar